-->

Senin, 05 Desember 2011

Sholat









Rahasia Shalat

Apakah shalat itu? Kenapa kebanyakan para kawula muda menghindar dari melaksanakan shalat?

Shalat merupakan akhir dan puncak suluk setiap salik serta koridor tempat dimana seorang salik bisa berbincang dengan Tuhannya secara langsung dan tanpa perantara.
Allah Swt dalam Quranul berfirman, "Dirikanlah salat untuk mengingat-Ku." (Qs. Thaha [20]:14) Jika ingatan kepada-Nya telah terbentuk melalui shalat, maka kalbu manusia akan menjadi tenang, karena mengingat-Nya akan memberikan ketenangan dan keyakinan dalam kalbu, sebagaimana firman-Nya, "… hanya dengan mengingat Allah-lah hati menjadi tenteram ..."

Sesungguhnya dengan melakukan shalat, para pelaksana shalat tengah memusnahkan tabiatnya dan menghidupkan fitrahnya, karena salah satu manfaat dan khasiat dari shalat adalah untuk menghidupkan fitrah manusia. Dengan ketenangan yang diperoleh melalui shalat, seorang pelaksana shalat tidak akan pernah terjatuh dalam kehidupan yang lamban penuh kemalasan, dan tidak akan pernah terjungkal dalam kekacauan ketika berada dalam kesulitan.

Shalat adalah sebuah kautsar dan telaga yang akan membersihkan jiwa manusia. Sungguh, jika kita tidak merasakan adanya kesucian, kebersihan, dan pancaran cahaya dalam diri kita dari shalat yang kita lakukan, maka  sesungguhnya shalat yang kita lakukan bukanlah shalat yang hakiki. Bisa jadi shalat yang kita lakukan adalah sah dan benar, akan tetapi tidak diterima oleh-Nya. Karena hanya shalat yang dikabulkan dan diterima oleh-Nyalah yang akan mampu membersihkan dan mensucikan jiwa manusia. Dan seseorang baru bisa memfokuskan kalbunya dalam shalatnya ketika dia telah menutup mata dan telinganya di luar shalat.

Shalat adalah pertemuan dengan Sang Kinasih , percintaan dengan Yang Dicinta dan pasrah menyerah di haribaan Yang Dipuja, sedangkan waktu yang terbentang menjadi jeritan rindunya dan tempat keluh kesahnya. Dia akan menemui Pujaannya dengan pujian dan sanjungan penuh kegembiraan, dan di akhir setiap pertemuan, dia akan meninggalkan-Nya dengan salam takzim yang dipenuhi dengan kesedihan dan kerinduan untuk segera bertemu kembali.

Selama kita tidak mengenal dan mengintiminya, selama masih ada yang lain di hati kita dan menyibukkan khayal-khayal kita, kapan kita akan memahami keindahan shalat?


Komentar : Masih banyak orang yang meninggalkan sholat ,padahal ini adalah salah satu kewajiban kita sebagai umat muslim,dengan sholat kita bisa meluapakan masalah masalah yang kita hadapi oleh allah.dengan sholat maka hati kita pun akan tenang,dan lega.dengan sholat juga maka allah akan membantu kita untuk menyelesaikan masalah yang sedang kita hadapi.mulai dari sekarang maka jangan lah kita sekali kali meninggalkan sholat,lalai terhadap sholat .

0 komentar:

Posting Komentar

Pink Bow Tie